Saya sangat mengharapkan Kritik dan Saran anda :)
Klik disini untuk melihat semua artikel di blog ini

Wednesday, July 24, 2013

Bayern Munchen vs Barcelona: Pertandingan Bersejarah Pep Guardiola

Wednesday, July 24, 2013

Bayern Munchen vs Barcelona
Pertandingan Bayern Munchen vs Barcelona yang digelar dalam Audi Cup 2013 pada Rabu, 24 Juli 2013 pukul 23.30 WIB di Kompas TV nanti menjadi partai bersejarah bagi Pep Guardiola. Ia akan mengetes ketangguhan tim barunya yang berstatus juara Eropa, melawan klub yang selama ini membesarkan dan dibesarkannya.
Ketegangan duel Bayern Munich vs Barcelona, sebenarnya sudah terjadi sejak Pep Guardiola dan kubu Barca bertukar kata seputar perlakuan klub Catalan terhadap sang pelatih berkepala plontos. Ketika itu, Pep mengkritik kebijakan klub yang menghitamkannya berkaitan dengan sikapnya ketika perawatan Tito Vilanova. Sementara, kubu Camp Nou menganggap klaim Pep hanyalah kebohongan belaka.
Meskipun kini Tito Vilanova tidak menjabat lagi sebagai pelatih, suasana tegang tetap melanda Barcelona di Audi Cup 2013. Mereka tidak hanya berhadapan dengan Pep Guardiola. Tetapi, juga berhadapan dengan sejarah. Mampukah mereka ‘menghantam’ sang mantan pelatih yang memberikan 14 gelar, dengan sebuah kemenangan? Mampukah mereka membalikkan tragedi ketika dihajar 4-0 di Allianz Arena?
Dibandingkan dengan Barcelona, Bayern Munchen telah terlebih dahulu melakukan persiapan. Dalam keikutsertaan mereka di Telekom Cup 2013, pasukan Bavaria membuktikan bahwa mereka sangat mengerikan di depan gawang lawan. Mencetak 9 gol hanya dalam 120 menit tentu bisa membuat pasukan Catalan yang berangkat dengan sekian pemain muda, jerih.
Di bawah asuhan Jordi Roura yang menjadi caretaker sementara, dengan memakai seragam lambang bendera Catalan untuk pertama kalinya, Barcelona menghadapi superioritas sang kampiun Liga Champions. Layak menunggu, mampukah mereka melawan sejarah, atau kembali tertelan sejarah. Apakah musim panas ini akan semakin kelabu untuk Barca, atau secerah yang seharusnya.
Memang hanya sebuah pertandingan persahabatan. Tapi, kekalahan atau kemenangan bagi kedua tim, bisa mengangkat moral mereka  menjelang musim baru mendatang.

sumber


Mungkin anda tertarik juga dengan artikel dibawah ini, komentar anda sangat saya harapkan :)

Aditya Astari Blog
oleh Aditya Astari - 12:51 AM
Tweet

0 comments:

Post a Comment

Silahkan komentar sesuka anda! :)